Servis dan perawatan mobil memang terbilang lebih mahal ketimbang motor. Wajar sih. Selain harga mobil dan sparepart yang jauh lebih tinggi, mobil juga lebih banyak printilannya. Tapi, apakah itu membuat orang menjadi enggan membeli kendaraan roda empat?
Sayangnya nggak, Gaes. Faktanya, menurut data wholesales dari GAIKINDO (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia), ada 600.000 unit mobil terjual pada kuartal ketiga tahun 2020. Dan penjualannya masih terus berjalan hingga tutup tahun. Wow, it was amazing, right.
Padahal, memiliki mobil atau kendaraan lainnya mengundang jenis pengeluaran lain. Yah, seperti kita yang butuh makan dan hiburan, maka kendaraan juga butuh bbm, servis dan perawatan. Iya kan?
Kira-kira, apakah para pemilik mobil baru itu sudah memahami apa saja layanan perawatan untuk mobil mereka?
Mungkin saja sudah. Lagi pula, seles mobil pasti sudah menjelaskan dengan terperinci pada setiap pembelinya. Apa saja yang harus mereka lakukan agar performa mobilnya tetap terjaga sampai pada level upgrade sparepart.
Selain itu, mobil baru juga mendapatkan bonus servis berkala kan. Jadi, lebih mudah urusannya. Tinggal bawa mobil ke bengkel saat jadwal servisnya, berikan buku servis lalu duduk manis menunggu mobil selesai dirawat oleh mekanik. It is so easy.
Masalahnya, bagaimana dengan perawatan mobil lama? Katakan saja, mereka yang membeli mobil bekas. Nggak ada buku servis atau pun sejarah jarak tempuh kendaraannya (unit yang spedometernya udah nggak berfungsi lagi).
Mungkin kita sudah nggak asing lagi dengan macam servis mobil berdasarkan jarak tempuh. Yupz, servis mobil 1.000 km pertama bagi mobil baru. Artinya setelah mobil menempuh jarak 1.000 km, kita akan membawanya ke bengkel dan melakukan perawatan rutin.
Kemudian, servis akan dilakukan kembali setiap selesai menempuh jarak 5.000 km. Begitu juga halnya dengan mobil lama. Sebaiknya memberikan perawatan setiap selesai menempuh jarak 5.000 km ya.
Berikut layanan servis dan perawatan mobil yang biasa dibutuhkan, diantaranya: ganti oli, pengecekan filter udara, rem, system injeksi, overhaul, spooring and balancing dan tune up.
1. Ganti Oli
Oli merupakan bahan penting yang fungsinya sebagai pelumas mesin. Biar nggak gampang aus. Berbeda dengan motor yang hanya membutuhkan dua macam oli yaitu oli mesin dan oli gardan. Maka, mobil membutuhkan lebih banyak jenis oli, diantaranya:
- Oli mesin yang harus diganti saat mobil sudah menempuh jarak tempuh sejauh 5.000 km.
- Oli transmisi yang waktu penggantiannya dibedakan antara mobil manual dan matic. Dimana mobil manual harus mengganti oli transmisi setelah menempuh jarak kelipatan 10.000 km. Sedangkan mobil matic menggantinya setelah menempuh jarak kelipatan 20.000 km.
- Sama dengan motor, mobil juga membutuhkan oli gardan yang waktu penggantiannya sama dengan oli transmisi.
- Oli rem yang fungsinya untuk meredam panas saat pengereman.
- Mobil juga membutuhkan oli power steering yang biasanya digunakan pada stirnya.
2. Pengecekan Filter Udara
Filter udara memiliki fungsi untuk menyaring udara yang akan digunakan mesin. Kita perlu memeriksa bagaimana kondisinya setiap melakukan servis rutin. Meski pun belum waktunya penggantian. Mengapa?
Namanya juga saringan. Pasti rentan kotor. Iya kan? Apalagi kalau musim hujan. Kalau filter udaranya kotor, maka kinerjanya menjadi nggak efisien lagi.
Jadi, kapan waktu yang tepat untuk membersihkan dan mengganti filter udara?
Kalau berbicara waktu idealnya, maka kita harus membersihkan bagian ini setelah menempuh jarak 10.000 km. Kemudian menggantinya setelah menempuh jarak 40.000 km.
3. Pengecekan Rem
Hal yang paling vital dalam berkendara adalah rem (brake). Karena berhubungan dengan keamanan dan keselamatan kita. Sehingga, kita harus selalu memeriksanya tanpa menunggu jadwal servis dan perawatan mobil.
Misalkan, kita akan bepergian jauh, maka sebelum atau sesudah perjalanan kita bisa mengecek kondisi rem. Apalagi ketika akan melalui jalan yang mendaki.
4. Pengecekan Sistem Injeksi
Tahu nggak, masalah sistem injeksi itu apa? Biasanya, kita dapat merasakannya secara langsung jika ada masalah pada bagian ini. Jadi, nggak perlu menunggu jadwal servis rutin sih. Begitu terasa ada yang nggak beres, langsung saja reservasi melalui patner servis dan perawatan mobil.
Sistem injeksi ini berkaitan dengan performa mesin, karena fungsinya adalah memasok bahan bakar ke mesin. Ada beberapa indikasi yang bisa kita rasakan kala sistem injeksi bermasalah, diantaranya:
- Mesin mobil susah hidup baik dalam keadaan panas atau dingin.
- Putaran mesinnya nggak stabil.
- Mobil mengonsumsi lebih banyak bahan bakar karena daya untuk menyalakan mesin lebih besar.
- Jarum RPM terus bergerak.
- Mesim mobil macet.
5. Overhaul
Overhaul merupakan servis mobil berupa turun mesin. Biaya yang dikenakan pada layanan ini cukup besar karena berkaitan dengan komponen mesin mobil yang rusak.
Biasanya, mobil akan menjalani perawatan ini saat mesin nggak bisa berakselerasi ketika kita memijak gas. Sehingga mobil nggak memiliki tenaga. Selain itu, mobil juga susah dinyalakan dan mengeluarkan asap yang berlebihan dari knalpot.
6. Spooring dan Balancing
Hati-hati keliru membedakan antara spooring dan balancing ya. Keduanya memang layanan servis yang berkaitan dengan ban mobil yang bertujuan untuk mengembalikan kenyamanan dan kestabilan dalam berkendara. Sehingga banyak orang keliru dalam membedakannya.
Spooring adalah wheel alignment atau proses untuk meluruskan kembali kedudukan empat roda mobil pada posisi idealnya atau sesuai dengan settingan pabrik. Sedangkan balancing merupakan upaya menjaga keseimbangan pada titik atas bawah atau kiri kanan roda.
Idealnya, layanan servis ini dilakukan secara berkala setiap jarak tempuh kelipatan 20.000 km.
Itulah jenis layanan servis mobil yang perlu kita ketahui. Mobil baru atau bekas jenis layanannya nggak jauh berbeda kok. Hanya saja, biasanya mobil bekas agak lebih rewel, apalagi saat membeli kita nggak memeriksa dengan detail bagaimana kondisi mobil.
7. Tune up
Tune up memiliki arti berbeda meskipun kerap disamakan dengan servis dan perawatan mobil. Dimana tune up merupakan kegiatan men-setting kembali semua komponen dan sistem pada kendaraan seperti sedia kala.
Adapun manfaat tune up adalah memaksimalkan performa mesin agar tetap optimal layaknya mobil baru. Selain itu, tune up juga dapat memperpanjang usia pemakaian mobil. Makanya, ada yang bilang kegiatan ini merupakan servis ringan untuk mobil kita.
Tips Memilih Patner Servis dan Perawatan Mobil
Memilih patner servis nggak bisa disamakan dengan memilih jodoh. Kalau jodoh mah enak bisa saling melengkapi. Kekurangan sosok dari mars bisa ditutupi sama kelebihan sosok dari venus. Begitu juga sebaliknya.
Lha kalau patner servis. Nggak cukup hanya saling melengkapi. Patner servis harus lengkap dan terpercaya. Bisa mengatasi masalah apa pun yang sedang dialami oleh mobil kita. Setuju dong ya.
Makanya ada beberapa tips memilih patner servis dan perawatan mobil buat kalian, diantaranya:
- Pilih yang pelayanan servisnya lengkap dan profesional. Artinya, apa pun kebutuhan mobil kita ada di sana. Mau ganti oli, filter udara bahkan tune up juga bisa. Selain itu, mekanik yang mengerjakannya juga harus berpengalaman.
- Bebas memilih bengkel yang kita mau. Hal ini menunjukkan patner kita memiliki banyak bengkel rekanan. Akan lebih bagus kalau bengkel rekanannya juga ada yang dekat dari tempat tinggal kita.
- Menyediakan beragam promo untuk perawatan yang kita mau.
- Ada garansi pengerjaan yang artinya kita boleh komplain jika ada yang nggak sesuai dengan kondisi mobil yang seharusnya.
- Bisa reservasi online. Jaman pandemi, urusan reservasi nggak perlu langsung ke bengkel kan?
Tapi, memangnya ada patner perawatan mobil yang lengkap seperti itu? Ada dong.
Otoklix, Pilihan Patner Servis dan Perawatan Mobil Terpercaya
Otoklix adalah patner servis dan perawatan mobil terpercaya. Mereka merupakan startup yang fokus pada automotive aftermarket domain.
Sampai dengan saat ini, mereka telah memiliki lebih dari 1.000 bengkel rekanan se-Jabodetabek, menangani lebih dari 55.000 unit mobil dan mampu menghemat biaya sampai dengan 30% dari bengkel resmi.
Wow, keren kan? Masih bingung mencari patner untuk urusan perawatan mobil?
Alasan Memilih Otoklix sebagai Patner Servis dan Perawatan Mobil Terpercaya
Memilih bengkel untuk perawatan mobil itu nggak mudah. Kita pasti ingin mendapatkan pelayanan yang terbaik untuk kendaraan kita. Biar mobilnya awet dan kita nggak menambah pengeluaran lagi akibat servis yang nggak memuaskan. Iya kan?
Makanya ada beberapa alasan memilih otoklix sebagai patner servis mobil, diantaranya:
- Memiliki mekanik yang berpengalaman. Kita bisa melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan service advisor untuk mendapatkan layanan yang sesuai dengan kebutuhan.
- Ada garansi pengerjaan selama 1 bulan atau 1.000 km. Hal ini memungkinkan kita melakukan komplain jika ada masalah yang sama sebelum waktu atau jarak tempuh yang ditentukan.
- Memberikan prioritas layanan. Kita bisa melakukan booking di awal agar terhindar dari antrian. Jadi, kita bisa mendatangi bengkel ketika tiba giliran unit kita untuk servis.
- Kita bisa memilih bengkel rekanan. Asyik kan kalau ternyata ada bengkel rekanan yang berada nggak jauh dari lingkungan tempat tinggal kita?
- Banyak promo servis mobil yang tersedia.
Tuh kan. Pas dengan tips yang tadi disebutkan. Jadi, jangan salah pilih ya. Urusan perawatan mobil atau mau ke bengkel tapi kesel karena antriannya lama banget? Servis di otoklix saja!
Servis Di Otoklix
Selanjutnya, apakah Teman-teman ingin mencoba untuk melakukan perawatan di sini? Jangan khawatir! Cara servis di otoklix juga sangat mudah kok, sebagai berikut:
- Kita bisa mendowload aplikasi otoklix melalui playstore atau langsung mendatangi website officialnya di laman https://otoklix.com/.
- Lalu mendaftarkan nomor ponsel kita untuk membuat akun. Setelah menekan tombol kirim, kita akan mendapatkan kode OTP untuk diinput sebagai proses verifikasi. Jadi, pastikan nomor ponsel yang kita daftarkan sudah/masih aktif ya.
- Selanjutnya, kita akan langsung mendapatkan otopoint sejumlah 10.000 yang bisa kita tukarkan untuk layanan perawatan mobil.
- Menambahkan mobil yang kita miliki melalui dashboard mobilku. Caranya dengan mengisi kolom keterangan yang tersedia dengan lengkap.
- Pilih jenis servis yang akan kita lakukan. Jika kebetulan sedang promo, kita bisa langsung menggunakan kodenya ya.
- Kemudian pilih bengkel rekanan. Oh iya, kita bisa langsung melihat biaya servisnya lho dan berhak mendapatkan 1 point untuk setiap kelipatan 100 rupiah biaya yang kita keluarkan.
- Setelah cocok dengan biaya dan bengkelnya barulah kita menekan tombol tambah pesanan. Dan kita tinggal menunggu waktu servis yang telah ditentukan untuk mendatangi bengkel.
Gimana Teman-teman? Nggak rumit kan melakukan servis di otoklix? Malah mereka yang sudah pernah servis melalui startup inipun merasa puas.
Urusan Servis dan Perawatan Mobil, Percayakan Saja pada Otoklix
Memiliki mobil memang menjadi sebuah prestige bagi kita. Tapi jangan salah! Hal itu ditukar dengan adanya biaya tambahan yang harus kita keluarkan. Salah satunya biaya perawatan mobil.
Sayangnya, memilih bengkel mobil juga nggak bisa main-main. Kita selalu ingin yang terbaik untuk kendaraan kita agar performanya selalu terjaga dan usia pemakaian mobil juga lama. Sehingga, nggak ada biaya tambahan untuk servis mobil yang nggak memuaskan.
Tapi, jangan khawatir! Urusan servis dan perawatan mobil, percayakan saja pada patner yang tepat! Atau kalau mau ke bengkel tapi kesel sama antriannya yang lama banget. Servis di otoklix saja. Semoga bermanfaat.
Bahan bacaan:
website gaikindo
https://otoklix.com/blog
Disclaimer: Artikel yang ditulis ini netral dan sedang tidak berafiliasi dengan pihak Otoklix.
Untuk skrg masih blom punya mobil sih.. tapi makasih bnget buat artikelnya bs nambah pengetahuan untuk mrawat mobilnya kalo sudah beli nnti. Amin.
Sekarang blom punya mobil, smoga bisa sukses dan bisa punya mobil sendiri
Merawat kendaraan memang penting sekali ya kak, kan gak mau tiba-tiba ada keperluan mendadak tiba-tiba kendaraan tidak bisa diandalkan. Servis secara rutin memang perlu, ya walaupun saat ini kita gak kemana-mana. Servis di Otoklix menarik juga nih, bisa menjadi rekomendasi jasa servis kendaraan yang tentunya dapat diandalkan.
Kalau urusan service mobil ini memang agak tricky ya, karena harus benar2 cari tempat yang telaten dan bisa memecahkan masalah mobil. Untung sudah ada otoklix!
Mantapp emang, cocok banget otoklix nih buat ibu2 kek saya haha. Yang ngga ngerti printilan2nya mobil. Jadi mau service pun aman deh yaa
Layanan servis kendaraan roda empat pilihan bisa dicoba di Otoklik. Komprehensif baik fasilitas, montir maupun lokasi.
Mobil memang memiliki keunikan tersendiri, walaupun harganya mahal tetapi karena bisa muat banyak makanya pasti dicari. Namun gak perlu galau dengan perawatan nya karena ada Otoklix yang membantu jadi mudah
Intinya sih berani punya mobil ya harus siap dengan perawatannya. Meskipun ia benda mati tapi harus diperlakukan pakai hati juga. Enaknya sekarang cari bengkel ga perlu repot-repot keluar rumah, lewat aplikasi aja bisa.
Wah, menarik banget penawaran dari otoklik ini mbak. Kebetulan juga mau seevis mobil karena baret dibikin belajar 😂
memang sering banget ngeliatin di bengkel mobil tulisan ini, spooring dan balancing emang berbeda dan kita juga kudu tahu banget istilah istilahnya….. biar paham dan ngga dikibulin hehehe
Memang kerasa banget kok, mobil itu sekalinya rusak banyak banget pengeluarannya. Jadi sebenarnya rutin perawatan itu penting banget untuk menghindari kerusakan parah ya..
Masih tinggi ya berarti penjualan menurut GAIKINDO kendaraan meskipun pandemi.
Punya mobil harus siap dengan segala perawatannya juga ya, jadi harus tau layanan service yang bagus juga dan apa aja yang perlu diperhatikan. Banyak juga ya, sebagian aku ngerti karena suka tanya2 kalua pas service
Otoklix ini salah satu layanan servis mobil yang lengkap dan terpercaya
Suamiku udah sejak lama langganan di otoklix. Rutin service demi keamanan dan kenyamanan berkendara
Servis kendaraan roda empat empat krusial banget, Kak. Apalagi di masa pandemi gini, jangan sampai salah pilih bengkel ya. Bisa berabe kalau dikadalin. Ya harga layanan, ya harga suku cadangnya. Enaknya bisa pesan layanan servis di Otoklix, bukan hanya praktis tapi juga transparan soal ongkos jasanya. Bisa tenang kalau dah tahu gitu. Udah gitu montirnya profesional dengan garansi pula, top!
dengan adanya otoklix diharapkan sangat memudahkan untuk servis dan perawatan mobil apalagi sudah ada di aplikasi
Punya mobil emang g sekadar dinaikin ya mbak
Harus ada perawatan rutinnya
biar mobil tetap nyaman dipakai
Wah, otoklik menjajikan sekali ya. Praktis pula. Bisa konsultasi bahkan ada garansi. Apakah sudah ada di kota Palembang?
Memiliki kendaraan lain akan mengundang pengeluaran yang lain.
Sepakat. Jika siap punya mobil, maka perlu siap sedia pula dengan berbagai pengeluaran untuk perawatannya. Biar aman terpercaya, bisa memanfaatkan otoklix.
Jadi inget pas punya mobil dulu, Ibu sering jadi korban pemilik bekel abal2 pasang harga mahal, soalnya Ayah kerja jarak jauh. Wah, kalau sekarang ada Otoklix, yang nggak pahak otomotif bisa tenang servis yah
Jadi inget pas Ibu servis mobil tapi malah ditipu pemilik bengkel, hasilnya ngerusak mesin, huhu. Untung aja sekarang ada Otoklix yah, jadi lebih tenang
kebetulan banget kakak kemarin lagi mau service mobilnya, wah bisa kurekomendasikan ke sini niy, udah terpercaya pastinya ya
Otoklik emang yang terbaik kalau urusan Mobil gini ya kak, hihihi kalau aku nyerah duluan deh
Yupz. Kita bisa percayakan urusan servis mobil kita sama otoklix, Kak.
pilihan asik ini sih Mbak, otoklix membantu banget perawatan yang pada punya mobil
makin memudahkan
Setuju, Kak. Sekarang kita nggak perlu bingung lagi mau servis mobil dimana. Ada otoklix yang bantuin.