Cara Menggunakan Aplikasi Virgo

Cara Menggunakan Aplikasi Virgo di Berbagai Merchant

Virgo merupakan aplikasi unik yang banyak digunakan oleh para pengguna. Mengapa unik? Karena aplikasi ini bisa mengubah uang receh hasil dari kembalian berbelanja menjadi saldo e-money. Uang receh tersebut jadi lebih bermanfaat bila kita mengumpulkannya di aplikasi Virgo. Benar kan?

Kenali Aplikasi Virgo untuk Berbelanja

Pernah dong kita dapat kembalian uang receh saat belanja? Pasti pernah. Aku juga sering kok.

Malas nggak sih kalau simpan uang receh? Soalnya nominalnya nggak seberapa tapi cukup makan banyak tempat. Rasanya jadi lebih praktis kalau uang recehnya kita ubah ke bentuk yang lebih baik.

Sekarang, sudah ada cara yang bisa kita lakukan untuk membuat uang receh jadi lebih mudah kita simpan dan kumpulkan, lho! Caranya adalah dengan menggunakan aplikasi Virgo. Aplikasi ini bisa membuat uang receh hasil kembalian belanja jadi e-money.

Saat uang recehnya diubah jadi e-money, tentu penyimpanan dan pengumpulan receh akan jadi lebih praktis. Sehingga, kita nggak perlu lagi menyimpan uang receh yang cukup makan banyak tempat itu.

Selain itu, uang receh juga akan jadi lebih mudah terkontrol pada aplikasi karena kita dapat melihat jumlah saldo dan penggunaannya.

Fungsi Lain Aplikasi Virgo

Emang ada fungsi lain selain mengubah uang receh jadi e-money? Ada dong. Virgo punya banyak fungsi lainnya juga kok.

Nih, kukasih tahu ya, aplikasi Virgo ini bisa kita manfaatkan untuk melakukan berbagai jenis transaksi, sebagai berikut:

  • Beli pulsa
  • Beli paket data
  • Mau beli token listrik juga bisa.
  • Bayar tagihan listrik
  • Belanja di Alfagift
  • Transfer saldo pada rekening bank

Dari berbagai jenis transaksi tersebut, kita bisa melakukannya di berbagai merchant milik grup Alfamart. Tentunya, dengan berbagai promo dan diskon menarik.

Cara Menggunakan Aplikasi Virgo

Jika kita merupakan pengguna baru yang ingin menggunakan aplikasi Virgo, nggak perlu khawatir, Gengs. Penggunaannya mudah kok. Nantinya, kita bisa langsung menggunakan aplikasi Virgo untuk melakukan berbagai transaksi.

Biar gampang, nih kujelaskan cara menggunakan aplikasi Virgo:

1. Unduh Aplikasi Virgo

Cara menggunakan Virgo yang pertama sudah pasti kita harus mengunduhnya. Tenang saja! Aplikasi Virgo merupakan aplikasi resmi yang aman kok. Kita bisa unduh aplikasi ini melalui Google Play Store.

Biar nggak terjadi hal-hal yang nggak kita inginkan. Unduhnya jangan dari sumber lain ya, Gaes!

2. Masukkan Identitas dan Lakukan Verifikasi

Jika sudah mengunduh dan memasang aplikasi Virgo pada handphone, maka langkah selanjutnya adalah memasukkan identitas. Identitas yang harus kita masukkan pada tahap ini adalah nama lengkap sesuai KTP dan nomor handphone yang akan kita gunakan pada aplikasi.

3. Buat Kode PIN

Biar lebih aman, maka kita harus menggunakan PIN. Di mana PIN-nya terdiri dari enam angka unik yang bisa kita kombinasikan sendiri. Pastikan untuk selalu mengingatnya dengan baik dan jangan berikan nomornya pada orang lain ya, Gaes!

4. Upgrade Akun Virgo

Jika sudah buat kode PIN, maka kita akan diarahkan pada halaman beranda. Lalu, langsung saja upgrade akun dengan cara upload kartu identitas dan juga selfie bersama kartu tersebut.

Upgrade akun berhasil ketika kita melihat centang biru di sebelah nama akun ya. Nggak papa deh di sosmed belum centang biru. Yang penting di Virgo udah centang biru. Hehehehe….

5. Akun Siap Kita Gunakan

Jika semua tahapan sudah kita lewati, maka akun sudah siap untuk kita gunakan bertransaksi.

Berbagai Merchant untuk Aplikasi Virgo

Ada berbagai merchant Virgo yang bisa kita kunjungi ketika ingin menggunakan aplikasi tersebut. Lalu, apa saja merchant dari aplikasi tersebut?

1. Alfamart

Alih-alih mendapat kembalian permen. Kita bisa memasukkan uang receh hasil kembalian ke aplikasi Virgo lho. Maksimal kembalian yang bisa kita simpan sebanyak Rp99.999 per transaksi.

2. Alfamidi

Aplikasi Virgo juga bisa kita gunakan pada Alfamidi. Adapun besaran nominal uang receh hasil kembalian yang bisa kita masukkan pada aplikasi maksimal adalah Rp1.999 per transaksi.

3. Dan+Dan

Dan+Dan juga termasuk kedalam merchant yang bekerja sama dengan aplikasi Virgo. Kita bisa memasukkan uang receh hasil kembalian maksimal adalah Rp1.999.

Bagi Teman-teman yang ingin menikmati berbagai promo menarik dari aplikasi Virgo, Teman-teman bisa langsung menginstal aplikasi ini dan lakukan pendaftaran. Aplikasi Virgo juga terjamin keamanannya ya. Karena telah terdaftar di Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI) serta diawasi oleh Bank Indonesia. Jadi, tunggu apalagi! Ayo coba aplikasi Virgo!

Related Posts

One thought on “Cara Menggunakan Aplikasi Virgo di Berbagai Merchant

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *